os211

Top 10 List of Week 06

  1. Process vs Thread
    Web ini berisikan mengenai penjelasan dan perbedaan antara process dan threads. Yang menarik dalam pembahasan di web ini adalah cara penyajian dan penyampaiannya yang bagus dan cukup jelas sehingga memudahkan saya untuk mengerti apa yang disampaikan.

  2. Multiprocessing or Multithreading?
    Web berikut menjelaskan mengenai definisi, perbedaan, karakteristik, kelebihan, dan kekurangan masing-masing antara multiprocessing dan multithreading. Saya memilih untuk memasukkannya ke dalam top 10 list dikarenakan penjelasan mengenai perbedaan antara multiprocessing dan multithreading disajikan dengan bentuk tabel yang mudah untuk dibaca dan diingat.

  3. Process Scheduling
    Website yang berisikan tentang definisi Process Scheduling, Process Scheduling Queues, Two-State Process Model, Context Switch, serta perbandingan antara long-term, short-term, dan medium-term scheduler. Menurut saya, website ini menarik dikarenakan penjelasannya bukan hanya terdiri dari rangkaian kata-kata, melainkan dilengkapi dengan ilustrasi gambar yang mudah dimengerti.

  4. Context Switch
    Berisikan penjelasan lebih detail mengenai materi context switching dalam operating system. Saya memilih untuk memasukkan web ini ke dalam top 10 list dikarenakan pada website sebelumnya hanya menyinggung sedikit mengenai context switch, sedangkan untuk pemahaman lebih mendalam, web ini dapat memberikan penjelasan yang lebih detail.

  5. System Call
    System call merupakan suatu mekanisme yang menyediakan interface antara process dan operating system. Dalam web ini, akan dijelaskan secara bertahap mengenai pengertian, contoh, cara kerja, kegunaan, dan tipe system call yang digunakan dalam operating system. Web ini menarik karena penjelasan mengenai cara kerja system call dijelaskan dengan cara yang sederhana namun mudah dimengerti.

  6. fork() in c
    Web yang berisikan tentang penjelasan function fork() pada bahasa C dengan disertai contoh soal dan soluisnya. Web ini sangat membantu saya dalam proses pembelajaran dan menjawab beberapa kebingungan saya mengenai fork pada minggu ke 6 ini.

  7. Factorial calculation using fork() in C for Linux
    Sesuai judulnya, website ini menjelaskan mengenai program yang dapat menjalankan algoritma faktorial dengan menggunakan fungsi fork() pada bahasa C. Menurut saya program ini sangatlah unik dan menarik untuk dilihat dan dipelajari.

  8. Inter Process Communication
    Membahas mengenai independent process, co-operating process, shared memory, dan message passing(melalui communication link dan exchanging messages). Menurut saya website ini menarika karena setiap materinya dirangkum dengan singkat, padat, dan juga jelas.

  9. Hyperthreading & Multithreading
    Jika diatas terdapat website yang membahas mengenai perbedaan antara multiprocessing dan multithreading, maka website kali ini membahas mengenai perbedaan antara hyperthreading dan multithreading. Yang menarik bagi saya adalah pembahasannya mudah diikuti.

  10. [video] Introduction to Concurrency
    Video berdurasi 12 menit ini berisikan pemahaman dasar mengenai proses Concurrency dalam Operating System. Saya memilih untuk memasukkan video ini ke dalam top 10 list untuk minggu ini dikarenakan penjelasan videonya cukup unik, yaitu dengan cara memberikan ilustrasi konsep yang berhubungan dengan kehidupan kita sehari-hari seperti berbagi makanan dalam suatu apartment dan traffic lights untuk menggambarkan konsep shared memory.